Pilihan desain batik untuk partai
Pada saat musim Pemilu seperti saat ini, permintaan batik partai biasanya meningkat. Meskipun harganya terjangkau, faktor kenyamanan saat dikenakan tetap harus menjadi pertimbangan. Anda dapat memilih bahan yang baik seperti katun, yang memang populer digunakan dalam industri batik. Desain motif berbeda untuk setiap partai. Prinsipnya harus mudah dikenali dari jarak yang jauh dan mudah dibedakan dengan yang lainnya. Selain ciri khas motif dan warna, salah satu ciri khas dari batik Pemilu adalah logo partai.
Selain di musim Pemilu, Baju ini juga dapat digunakan untuk kesempatan yang lain, misalnya untuk menghadiri acara rapat partai, pertemuan, Rapimnas, atau untuk agenda-agenda lainnya. Bahkan, karena memang didesain dengan motif yang tidak terlalu menonjolkan gambar parpol, konsumen dapat memanfaatkannya untuk acara lain, bukan hanya untuk menghadiri rapat partai.
Peluang pemasaran batik partai
Batik partai memang hanya digunakan secara musiman dan untuk event-event tertentu. Namun, saat musimnya tiba, permintaannya bisa melonjak hingga 200% dibanding pada hari-hari biasa. Ada beberapa hal yang perlu anda perhatikan sebelum memutuskan untuk terjun di segmen pasar ini:
- Satu motif batik hanya digunakan untuk satu partai; untuk itu, anda harus mengetahui estimasi target pasar yang bisa dicakup, karena pengusaha batik yang bekerja di bidang ini bukan hanya anda. Estimasi yang tepat membantu anda untuk menyediakan stock kain yang cukup. Karena musimnya terbatas, partai biasanya membutuhkan proses pembuatan yang cepat.
- Karena untuk digunakan banyak orang, sebaiknya pilih bahan yang berkualitas standar, namun tetap nyaman digunakan dan tidak luntur. Kain katun bisa menjadi pilihan anda. Sisihkan sedikit kain dari bahan sutra dengan warna yang sama untuk dibuatkan batik tulis bagi para petinggi partai.
- Partai politik memiliki mekanisme pertanggungjawaban penggunaan dana partai. Oleh sebab itu, biasanya mereka hanya bekerja sama dengan penyedia pakaian yang memiliki status hukum yang jelas.
Untuk pemasaran, anda dua cara yang bisa anda pilih. Pertama, anda bisa melakukan pendekatan dengan pengurus partai jauh hari sebelum pesta demokrasi lima tahunan ini digelar. Buat perjanjian kerjasama dengan partai, di mana anda bertindak sebagai penyedia pakaian, dengan jumlah yang telah disepakati. Kedua, anda bisa melakukan pemasaran secara online, untuk membidik simpatisan partai di daerah lain. Anda juga dapat mempublikasikannya ke media sosial seperti Facebook, Twitter, Path, Whatsapp, Line, Kakao, Instagram atau melakukan broadcast messages ke kontak BBM anda.